Trans Wig Memukau Penampilan

Written By Kom Limpulnam on Jumat, 20 April 2012 | 20.19

Trans Wig Memukau Penampilan MEMILIKI rambut tebal dan panjang memang tidak bisa dilakukan secara instan. Maka tak heran bila segala cara pun lantas dilakukan para wanita untuk mendapatkan penampilan sempurna. Memakai wig, misalnya.

Wig atau rambut palsu memang bukan "aksesori" baru buat wanita. Sudah beberapa tahun lalu wig dipakai oleh wanita guna menutupi rambutnya yang tipis ataupun botak. Namun yang terjadi belakangan ini, wig juga dipakai oleh para selebriti sebagai tuntutan gaya hidup. Tidak sekadar menghiasi kepala saat di atas panggung, tetapi juga sering "dibawa-bawa" kala menghadiri sebuah acara.

Pengalaman itulah yang dialami langsung penyanyi berwajah cantik Krisdayanti. Istri dari musisi Anang Hermansyah ini mengaku sudah lama memakai wig, yang dipakainya saat mengisi sebuah acara.

"Udah lama ya aku pakai wig. Tapi aku lupa persisnya berapa lama. Soalnya kalau enggak pakai wig, aku sering mengubah penampilan dengan melakukan hair extension," kata wanita yang kerap disapa KD, saat berkunjung di kantor redaksi okezone, Gedung Bimantara Lantai 4, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis (17/1/2008).

KD bercerita saat ini lagi suka memakai wig panjang dengan warna natural. Menurutnya, model seperti itu sangat cocok dengan warna kulit dan kepribadiannya. Termasuk sesuai dengan tren rambut yang sedang in di tahun 2008, yakni model rambut bergelombang.

"Saat ini aku lagi suka wig warna hitam. Kesannya natural dan sesuai dengan warna kulitku," jelas KD yang menolak memakai warna menyolok karena akan memberikan kesan "kotor" pada penampilannya.

Meski sering memakai wig, KD tidak lupa merawat rambutnya agar tidak rusak. Seminggu dua kali KD melakukan perawatan khusus di salon kecantikan, dan rajin memakai obat khusus rambut yang disarankan oleh dokter.

"Untungnya wig yang aku pakai rambut asli. Jadi masalah pusing jarang-jarang aku alami," ucapnya.

Menyambung pernyataan KD, pakar rambut Irwan Muljadi juga memberikan tips merawat rambut bagi wanita yang memakai wig. Menurut Irwan, para pemakai wig tidak disarankan memakai wig seharian penuh atau 24 jam. Hal ini kalau tidak diperhatikan bisa menyebabkan kebotakan setempat dan juga kerontokan rambut.

"Rambut juga perlu bernapas. Kalau tidak, masalah rambut rontok bisa saja terjadi, dan ujung-ujungnya bisa menyebabkan kebotakan," terang Irwan.

Untuk meminimalisir masalah tersebut, Irwan menyarankan setelah wig dilepas, rambut perlu dicuci terlebih dahulu. Tujuannya untuk menghindari munculnya jamur pada kulit kepala, sebagai akibat bercampurnya kelenjar minyak dan kelenjar keringat.

"Setelah selesai dicuci, rambut dipijit-pijit dan kemudian disikat dengan sisir bergigi jarang. Langkah ini bisa membantu memperlancar peredaran darah di area kepala," pungkasnya Trans Wig Memukau Penampilan

Anda sedang membaca artikel tentang

Trans Wig Memukau Penampilan

Dengan url

http://penampilanmemukau.blogspot.com/2012/04/trans-wig-memukau-penampilan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Trans Wig Memukau Penampilan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Trans Wig Memukau Penampilan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger